Beberapa aplikasi messaging dan sosial media memiliki fasilitas untuk log out alias keluar dari akun untuk sementara. Sebut saja Yahoo Messenger, Line Messenger, Facebook, Instagram dan lain sebagainya.
Namun di BBM Android, Droiders mungkin kebingungan karena hanya ada fasilitas sign in tanpa log out. Sign in pun hanya dilakukan pertama kali saat memulai aplikasi dengan memasukkan BlackBerry ID.
Nah, Droiders yang ingin sewaktu- waktu log out dari aplikasi BBM karena masalah privasi atau sekedar untuk menghemat baterai bisa mencoba cara berikut ini. AI akan berbagi sedikit tips untuk para pembaca setia www.android-indonesia.com. Begini Langkah-langkahnya :
- Buka Pengaturan / Setting di android
- Pilih menu Aplikasi
- Pilih Aplikasi BBM
- Lalu klik Clear data seperti di bawah ini
- Selesai, Droiders telah berhasil log out dari aplikasi BBM tanpa harus menghapus aplikasi tersebut.
Tentu saja jika Droiders login dengan ID yang sama, maka PIN yang muncul pun akan sama dengan PIN sebelumnya.
AI sarankan untuk memakai wifi ketika pertama kali log in. Dari pengalaman, jika login menggunakan paket data saya terkadnag mengalami kesulitan.
Support terus www.bekesah .com | Screenshoot dan tutorial copyright@Ardian Kusuma Wardana
Jika mau copas Harap diberi Link Sumber nya ya :D
Kesian yang ngetik :( berbagi ilmu itu indah :D
Rating: 4.5

